Tren Ruko Minimalis

Date created 28.05.2019 10:29:12

Ini 5 Tren Ruko Minimalis Terpopuler di Indonesia

GrahaRumah Tren Ruko Minimalis

5 Tren Ruko Minimalis Paling Diminati di Indonesia

Ruko atau rumah toko adalah suatu tempat tinggal yang berfungsi juga sebagai tempat bisnis. Sama dengan rumah, ternyata ruko pun memiliki cukup banyak desain. Dengan memilih desain yang tepat, tentu akan berpengaruh terhadap kenyamanan Anda maupun pembeli. Salah satu desain yang banyak dipilih adalah minimalis. Karena tidak sulit mengaplikasikannya. Untuk Anda yang bingung memilihnya, berikut kami paparkan tren ruko minimalis yang sedang populer di Indonesia.

GrahaRumah Ruko Minimalis

  1. Tren Desain Ruko Tanpa Pagar

Desain ruko tanpa pagar biasanya sering diaplikasikan pada ruko di pinggir jalan. Akses depan ruko akan langsung berhadapan dengan trotoar jalan. Untuk meningkatkan nilai estetika, maupun kenyamanan, berilah sedikit ruang pada bagian depan ruko untuk parkir kendaraan.

Untuk pembagian di ruang rumah dan keperluan bisnis, Anda bisa membaginya atau mencampurnya menjadi satu. Namun, jika Anda ingin desain yang lebih lapang, maka tempat dan fungsi tidak perlu dibagi.

  1. Tren Ruko Desain Minimalis untuk 2 Lantai

Ruko desain minimalis pun cocok untuk dibangun menjadi 2 lantai. Desain ini bahkan cukup diminati di negara kita. Bahkan, ruko jenis ini banyak yang menawarkannya untuk sewa per bulan atau sewa per tahun. Karena desain ini dapat membuat ruko mudah terlihat dan lebih lapang. Pembagian rumah dan toko sudah tampak jelas. Lantai satu akan difungsikan sebagai toko, sedangkan lantai dua menjadi tempat tinggal. Anda pun bisa mengombinasikan lantai satu untuk kebutuhan rumah.

Desain ruko ini sudah sering digunakan di berbagai kota-kota besar. Karena selain nyaman, juga aman. Sebagai akses keluar masuk, Anda bisa membuat pintu pada bagian samping.

  1. Ruko Desain Minimalis Dua Lantai Menggunakan Kanopi

Kanopi sudah digunakan oleh banyak orang sebagai alternatif hunian. Ruko adalah salah satu bangunan yang juga cocok menggunakannya. Kanopi cocok untuk jenis ruko tipe minimalis. Tidak hanya untuk bagian depan lantai satu saja, bahkan cocok untuk ruko di lantai dua. Penggunaan kanopi bertujuan untuk melindungi panas dan guyuran hujan.

Sementara itu, penggunaan kanopi di lantai dua yaitu untuk melindungi jemuran. Untuk mempercantik, Anda bisa menghiasinya dengan memasang tanaman gantung.

  1. Ruko Desain Minimalis Dua Lantai Dengan Balkon

Saat ini, ruko desain minimalis dengan dua lantai dan balkon sudah banyak disewakan. Selain cocok digunakan sebagai hunian keluarga kecil, juga mumpuni sebagai tempat berbisnis. Hadirnya balkon pada lantai dua dapat Anda manfaatkan untuk berbagai hal. Misalnya untuk tempat menjemur pakaian, membuat tanaman rumah dan masih banyak hal menarik lainnya.

Anda bisa mengimplementasikan desain ini pada ruko yang Anda miliki. Selain nyaman, juga tampilannya mengusung konsep yang cukup kekinian.

  1. Desain Ruko Konsep Terbuka

Ruko konsep terbuka bisa kita lihat langsung dari ciri-cirinya yang khas. Ruko konsep terbuka umumnya digunakan sebagai tempat berjualan tanpa menggunakan penutup. Namun, pada bagian depan dipasang tralis untuk menutupinya. Desain ruko ini cocok untuk Anda yang ingin langsung menjual produk. Orang yang lewat bisa melihat produk yang Anda jual secara langsung. Konsepnya mirip warung makan dan toko kelontong.

Untuk menambah daya tarik, Anda bisa menambahkan pernak-pernik. Pernak-pernik tersebut agar orang-orang tertarik untuk masuk ke dalam ruko.

Itulah 5 tren ruko minimalis paling populer di Indonesia yang bisa Anda tiru. Untuk Anda yang sedang mencari properti dijual, atau disewakan, kini Anda bisa mencarinya langsung secara online di GrahaRumah.com. Tersedia berbagai ruko dengan desain minimalis yang cocok untuk usaha dan tempat tinggal Anda.